Sabtu, 03 Juni 2017

Cara Membuat Pasangan Menjadi Nyaman

Tags



Cara Membuat Pasangan Menjadi Nyaman –
Membuat pasangan nyaman adalah poin yang penting dalam ketika kita mulai menjalin hubungan serius, dikarenakan ketika pasangan sudah mendapatkan kenyamanan dari kita mungkin pasangan enggan atau bahkan tidak akan meninggalkan kita. Sangat bagus bukan?

Namun, perlu disadari juga membuat pasangan nyaman kepada kita tidak gampang juga lho, kita perlu mengikuti beberapa tips agar kita berhasil memberi kenyamanan terhadap pasangan. Mau tau tips nya apa? Yuk kita simak di bawah ini

Cara Membuat Pasangan Menjadi Nyaman

KENYAMANAN TIDAK HARUS BERTEMU TIAP HARI
pada dasarnya, membuat pasangan nyaman kepada kita itu tidak perlu kita bertemu setiap hari dengan pasangan, cukup dengan bertemu beberapa kali dalam seminggu agar pasangan kita terbiasa dengan kehadiran kita sehingga pasangan bisa nyaman dengan kita, mudah bukan?

BUAT DIA BAHAGIA DENGAN CARAMU SENDIRI
Kebahagiaan sangatlah penting dalam hubungan, juga dalam membuat pasangan kita nyaman. Jadi, apa salahnya sih membuat pasangan kita bahagia? Selain membuat nyaman kalian juga bisa membuat hubungan menjadi awet dan langgeng tentunya, cara ini sangat bagus untuk kalian yang ingin 
membuat nyaman pasangan kalian.

POSESIF? JANGAN! ITU MEMBUAT DIA TIDAK NYAMAN
Posesif adalah ketika kita mengekang pasangan atau selalu cemburu atau curiga setiap pasangan kita melakukan sesuatu. Perlu disadari, posesif adalah sikap tidak baik jika kita ingin membuat nyaman pasangan kita, bukan hanya membuat tidak nyaman tindakan ini membuat pasangan kalian merasa bahwa kalian bukan tipe pasangan yang baik, karena itu hindari sikap posesif terhadap pasangan kita ya.

JADI APA ADANYA ITU LEBIH BAIK
Jadilah apa adanya, jangan terlalu di paksakan. Jika kalian sudah memberi cara kenyamanan untuk pasangan kalian, namun pasangan kalian merasa bahwa kalian tidak membuat nyaman, biarkan. Mungkin butuh waktu untuk membuat pasangan kalian merasa nyaman.  

Tetap di ingat, jika kalian tetap memberi pasangan  kalian kenyamanan namun pasangan kalian tidak memberi kenyamanan mungkin kalian harus mencari pasangan lain, karena percuma saja jika hanya satu pihak yang memberi rasa nyaman.

Mungkin itu saja Cara Membuat Pasangan Menjadi Nyaman semoga bisa bermanfaat bagi kalian, terima kasih.


EmoticonEmoticon